Deteksi Kegiatan Masyarakat, BKTM Ini Rutin Sambangi Warganya

PINRANG, BestNews19.com – Aiptu Nini Hartono, Bhabinkamtibmas Polsek Watang Sawitto Jajaran Polres Pinrang pro aktif dalam melaksanakan sambang terhadap warga binaannya.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Salo dan Kelurahan Siparappe, Kecamatan Watang sawitto, Pinrang ini terus melaksanakan deteksi terhadap kegiatan masyarakat warga binaannya guna memantau situasi Kamtibmas di wilayah tersebut (27/08/2019).

Aiptu Nini, selain turut andil dalam kegiatan masyarakat masyarakat, ia juga tampil aktif menyampaikan himbauan dan pesan – pesan kantibmas.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya mengajak warga agar selalu bersama-sama menjaga keamanan lingkungan tempat tinggal masing – masing serta mengantisipasi kemungkinan kejadian yang bisa terjadi.

“Mari kita bersama sama menjaga situasi keamanan diwilayah kita, apalagi dimusim kemarau harus antisipasi pemicu terjadinya kebakaran.” Kata Nini.

Nini menambahkan, kehadirannya di tengah – tengah masyarakat bertujuan untuk mengetahui kegiatan warga dan situasi wilayah setiap hari sehingga sekecil apapun yang terjadi di masyarakat segera diketahui oleh anggota Polri (Sdv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *