PINRANG, BestNews19.com – Usai melaksanakan apel pagi Satlantas, Kasatlantas Polres Pinrang Akp Religia Faradikta, melaksanakan pemeriksaan sikap tampang kepada seluruh personel Satlantas.
Satu persatu personel dicek mulai dari kerapihan pakaian, atribut, rambut, jenggot, kumis sampai sepatu. Untuk personel yang tidak sesuai dengan aturan diberikan teguran lisan agar segera menyesuaikan sesuai dengan aturan, Rabu (11/09/2019).
Sesuai dengan harapan Kapolres Pinrang Akbp Bambang Suharyono, bahwa sikap tampang personel Polri harus terjaga demi meningkatkan performance dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Pemeriksaan sikap tampang tersebut dilakukan secara rutin dan teliti untuk memastikan performance dari setiap personil anggota Satlantas Pinrang.
Kasatlantas Polres Pinrang Akp Religia Faradikta, mengatakan bahwa “polantas merupakan etalase Polri sehingga performance harus baik sehingga dapat mewujudkan Polri yang Profesional, modern dan terpercaya”, ujar fara (Dnt).