17 Siswa Dari Berbagai Sekolah di Kabupaten Pinrang Terjaring Operasi Kasih Sayang

PINRANG, BestNews19.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Pinrang Kembali melakukan Operasi kasih sayang yang dikhusukan kepada siswa siswi sekolah di Kabupaten Pinrang.

Operasi kasih sayang yang dilakukan oleh Satpol PP Kabupaten Pinrang berhasil menjaring siswa dengan jumlah 17 (tujuh belas) orang, dari berbagi sekolah, Kamis (16/01/2020).

Hasri Hadi, Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiba Umum (Trantibum) Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pinrang yang ditemui di ruang kerjanya mengatakan,” hari ini Kamis 16 Januari 2020, kegiatan operasi kasih sayang yang dilakukan pihak Satpol PP Kabupaten Pinrang berhasil mengamankan 17 orang siswa dari berbagai sekolah di Kabupaten Pinrang”.

“Pihak Satpol PP sudah melakukan pendataan kepada 17 orang siswa yang terjaring dalam operasi kasih sayang”, ujarnya.

Masi kata Hasri, ” Dari hasil introgasi kepada siswa ini, mereka beralasan tidak masuk belajar karena terlambat diperjalanan, jarak rumah mereka kesekolah sangat jauh ditambah lagi terkendala hujan deras di kampung mereka”.

“Setibanya disekolah, pihak sekolah tak memperbolehkan untuk masuk dan tidak diijinkan untuk mengikuti proses pembelajaran hari ini, karena terlambat dan jam pelajaran sudah dimulai sesuai dengan aturan sekolah masing masing”, ungkap Hasri.

Dia menambahkan,” Pihak sekolah memiliki aturan masing masing, seperti penjelasan para siswa tadi saat di mintai keterangan di kantor”.

Harapan saya kepada pihak sekolah agar siswa mereka yang terjaring operasi kasih sayang, dapat diberikan pembinaan khusus. Karena kami tidak punya hak untuk memberikan aturan atau sanksi sesuai aturan yang berlaku di sekolah masing masing”.

Kami ini hanya menjalankan tugas dalam operasi kasih sayang, setelah mendata dan memberikan pencerahan kepada siswa yang terjaring, selanjutnya akan diserahkan kepada sekolah masing masing”, tutup Hasri (Toj).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *