PINRANG, BestNews19.com – Anggota DPR-RI SulSel III dari Fraksi Nasdem H.Rusdi Massse (RMS), kembali melakukan kegiatan Sosial kepada masyarakat di Kabupaten Pinrang.
Kegiatan Sosial ini adalah salah bentuk kepedulian Rusdi Masse kepada warga masyarakat di Kabupaten Pinrang melalui kegiatan “Nasdem Peduli” bekerja sama dengan Yayasan RMS.
Saat ditemui ketua DPC Nasdem Kabupaten Pinrang H. Faisal Tahir Sarkawi mengatakan, ” kegiatan ini murni kegiatan sosial kepada warga Kabupaten Pinrang”, Selasa (28/01/2020).
Ini semata mata adalah bentuk kepedulian H Rusdi Masse kepada warga kabupaten Pinrang. Dan rencananya bantuan ini akan didistribusikan kepada warga yang ada di tujuh belas titik di dua belas kecamatan”, ucap Abba panggilan akrab kepada ketua DPC Nasdem Kabupaten Pinrang.
“Bentuk bantuan yang akan diberikan kepada warga berupa sembako melalui kegiatan “Nasdem Peduli”, bersama “Yayasan RMS community Pinrang”.
Hal senada disampikan anggota DPR-RI Sulsel III H.Rusdi Masse kepada awak media, kata dia, “pembagian sembako ini akan didistribusikan di dua belas kecamatan yang ada di Kabupaten Pinrang”.
“Dan ini semua adalah bentuk kegiatan sosial kepada warga”, ujarnya.
“Rusdi berharap dengan adanya bantuan ini bisa membantu meringankan beban warga”.
“Lanjut Rusdi mengatakan, ” jangan pernah melihat bantuan ini dari nilainya dan bentuknya tapi bantuan ini betul betul tulus diberikan oleh yayasan RMS melalui kegiatan “Nasdem Peduli” untuk masyarakat Kabupaten Pinrang”, tutupnya (C13).