Hut Bhayangkara Ke-75, Polres Pinrang Laksanakan Vaksinasi Massal di Mako Polres Pinrang

PINRANG, BestNews19.com – Dalam rangka memeriahkan Hut Bhayangkara ke-75 tahun, personil Polres Pinrang yang dipimpin langsung Kapolres Pinrang AKBP M Arief Sugihartono, melaksanakan kegiatan vaksinasi massal kepada masyarakat Kabupaten Pinrang dan dipusatkan di gedung aula Quick Wins Polres Pinrang jalan Bintang Kelurahan Maccorawalie Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang.”

Pada kegiatan vaksinasi massal Hut Bhayangkara ke-75 dihadiri langsung oleh Kompol H. Muhabar (Waka Polres Pinrang), Kompol Marten.SR (Kabag Ops Polres Pinrang), drg. Dyah Puspita Dewi M.Kes (Kadis Kesehatan Kabupaten Pinrang), Drg Fauziah Faisal (Kabid P2 Dinas kesehatan kabupaten pinrang), dr Ramli (Sekretaris Dinkes Kabupaten Pinrang), Drg Ilham Parenrengi (Kepala Puskesmas Sulili), dr Andi Ery Nurnawati (Kepala Puskesmas Salo) para tenaga medis dari Puskesmas Salo dan Puskesmas Sulili serta para warga masyarakat bersama anggota Polres Pinrang dan Ibu-ibu pengurus Bhayangkari cabang Pinrang yang akan melaksanakan vaksinasi covid-19.” (27/06/2021).

Kegiatan vaksinasi serentak pada Hut Bhayangkara ke-75 tahun di Mapolres Pinrang, dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 yang saat terus mewabah di Sulawesi Selatan khususnya Kabupaten Pinrang.”

Kapolres Pinrang AKBP M Arief Sugihartono dalam arahannya kepada warga masyarakat kabupaten Pinrang bersama ibu pengurus Bhayangkari cabang Pinrang,” agar pada pelaksanaan vaksinasi massal ini, para peserta vaksin tetap harus mengutamakan protokol kesehatan.”

Dan mengikuti seluruh persyaratan pelaksanaan vaksinasi dengan cara melakukan pendaftaran dan Verifikasi data identitas, kemudian melaksanakan pemeriksaan Screening untuk mendata secara detail mulai dari Tensi, keluhan, penyakit bawahan, riwayat penyakit Covid, penyakit dalam tujuh hari terakhir seperti pilek, asma, batuk, wanita yang hamil / menyusui bayi, dan penyakit – penyakit lainnya.”

Apabila dinyatakan layak vaksinasi selanjutnya bisa ketahap berikutnya yaitu penyuntikan vaksin dan dilanjutkan dengan pencatatan keluhan setelah di lakukan penyuntikan vaksin yang diakhiri kegiatan Observasi / Istirahat selama 30 menit di tempat yang telah di sediakan.”

Pemberian Vaksinasi kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Pinrang bersama ibu pengurus Bhayangkari cabang Pinrang yang dilaksanakan di Aula Quick Wins Polres Pinrang tidak dipungut biaya (Gratis) dengan melengkapi syarat antara lain, berdomisili di Kabupaten Pinrang dengan membawa KTP serta Sehat Jasmani dan Rohani dan melampirkan data nomor Telpon (HP).” (Ajeng).

Follow me!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *