PINRANG, BestNews19.com – Kegiatan 1 (One) Days Overland 2022 serta halal bihalal komunitas Pinrang Jeep Community (PJC) di pantai Salopi Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan mendapat pengawalan serta pengamanan ketat dari personil Mapolsek Lembang Polres Pinrang Polda Sulsel.
Pengawalan serta pengamanan ketat dari personil Mapolsek Lembang terlaksana secara kondusif atas kerja sama pihak pengurus Pinrang Jeep Community (PJC) yang berkordinasi dengan personil Mapolsek Lembang dipimpin langsung Kapolsek Lembang Iptu Bakri, SE.

“Pengawalan dan pengamanan ketat kegiatan 1 (One) Days Overland 2022 serta halal bi halal komunitas Pinrang Jeep Community (PJC) di wilayah hukum Mapolsek Lembang Polres Pinrang Polda Sulsel terlaksana atas kerja sama serta koordinasi dari para pengurus Pinrang Jeep Community melalui bidang pariwisata juga bidang olah raga mobil kepada personil Mapolsek Lembang.” Kata Kapolsek Iptu Bakri, saat di temui awak media dilokasi kegiatan pada Sabtu (07/05/2022) siang.
“Dan kegiatan tersebut bisa berjalan kondusif serta kami tetap menghimbau kepada para pengurus untuk tetap mengutamakan protokol kesehatan ketat di lokasi kegiatan saat acara berlangsung.” Tegas Kapolsek.

“Kami dari personil Mapolsek Lembang siap bersinergi dengan siapapun atau komunitas manapun, selama bentuk kegiatannya itu melalui koordinasi dan harus ikut SOP prokes di wilayah hukum Mapolsek Lembang.” Tambah Iptu Bakri.
“Dan tak lupa kami sampaikan kepada para pengurus Pinrang Jeep Community (PJC) yang diketuai oleh H.Herman Halim agar setelah melaksanakan kegiatan 1 (One) Days Overland 2022 serta halal bi halal di pantai Salopi Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan, agar kiranya semua pengurus untuk membersihkan area kegiatan sebab dilokasi ini para pengurus pantai Salopi juga tetap mengutamakan kebersihan destinasi wisata.” Ujarnya.
” Semoga pengurus komunitas Pinrang Jeep Community (PJC) selalu sukses dalam kegiatan kemanusiaan seperti yang disampaikan dewan pembina Pinrang Jeep Community (PJC) bapak Kapolres Pinrang AKBP Moh Roni Mostafa bersama bapak Dandim 1404 Pinrang Letkol Inf Aris Barunawan saat menyampaikan sambutannya pada acara halal bi halal di lokasi pantai Salopi Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan.” Tutup Iptu Bakri, pada awak media (Shanks).