PINRANG, BestNews19.com – Menindak lanjuti arahan bapak Kapolri Jenderal Pol Drs Listyo Sigit Prabowo.,M.Si, usai kegiatan vicon di Mapolres Pinrang.
Kapolres Pinrang AKBP Moh Roni Mustofa, S.I.K.,M.I.K, selanjutnya mengumpulkan para pejabat utama Mapolres Pinrang yang terdiri dari para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek dan para Kanit jajaran Reskrim Polres Pinrang untuk menyampaikan arahan penting kepada seluruh personil terkait arahan bapak Kapolri.”
Dalam arahannya Kapolres Pinrang AKBP Moh Roni Mustofa, S.I.K.,M.I.K, menekankan kepada para pejabat utama Polres Pinrang agar tidak menutupi kasus yang saat ini ditangani ataupun telah di tangani.”
Kapolres kata dia, kita sebagai personil Mapolres Pinrang baik itu di internal Polres Pinrang maupun Polsek jajaran Polres Pinrang harus bekerja secara profesional yang berlandaskan Hukum.” Ucapnya dengan tegas (Rabu, 24/08/2022) siang.

Kita harus memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat karena gaji kita berasal dari uang rakyat.” Tambah Kapolres Pinrang AKBP Moh Roni Mustofa yang dikenal dengan ketegasannya dalam memimpin di Mapolres Pinrang dan sangat ramah kepada masyarakat.”
Yang akan saya sampaikan ini adalah atensi dan arahan langsung bapak Kapolri terkait permasalahan judi online maupun darat (sabung ayam) atau jenis judi lainnya dan Narkotika.” Ujarnya.
Agar seluruh personil di Mapolres Pinrang dan Polsek jajaran untuk tidak melakukan toleransi begitu pun dengan Narkotika.
Dan jangan pernah ada anggota Mapolres Pinrang dan Polsek jajaran Polres Pinrang yang coba bermain main dengan pelaku Narkoba apakah itu pemakai, pengedar, bandar maupun yang mencoba ingin membekingi tindak pidana Narkoba tersebut.” Tegasnya.

Karena apabila diantara personil Mapolres Pinrang dan Polsek jajaran Polres Pinrang ada yang ketahuan melakukan hal tersebut dan informasinya dari masyarakat kepada saya.”
Untuk menindak lanjuti arahan bapak Kapolri, saya sebagai pimpinan tertinggi Mapolres Pinrang akan melakukan proses hukum kepada personil yang bersangkutan.” Tutur perwira berpangkat dua melati di pundak kepada awak media.”
Kapolres Pinrang menambahkan, khusus kepada unit Reskrim Polres Pinrang dan Satreskrim Polsek jajaran Polres Pinrang, jikalau mendapatkan laporan atau masalah dari beberapa warga dan sifatnya masih bisa di selesaikan atau mediasi silahkan di lakukan problem solving.”
Dan jika ada kritikan dari masyarakat akibat pelanggaran oknum, kita harus terima dan kita jadikan introspeksi diri.”
Serta jangan lupa, untuk menjaga sinergitas dengan para wartawan baik itu wartawan electronik, online dan cetak agar terbuka terkait informasi penangkapan atau pengungkapan kasus di wilayah hukum Mapolres Pinrang.” Bebernya.
Agar masyarakat di wilayah hukum Mapolres Pinrang tau bahwa kita sebagai aparat kemananan tidak diam atau dianggap tidur dalam mengungkap dan menyelesaikan kasus apapun bentuknya.”
Sekali lagi saya sampaikan kepada para Kasat, Kapolsek dan Kanit di Mapolres Pinrang dan Polsek jajaran Polres Pinrang agar terbuka akan informasi penanganan kasus yang sifatnya telah selesai diluar dari pada kasus yang masih dalam proses penyidikan atau pengembangan.” Tutupnya diakhir penjelasan (255AP).