PINRANG, BESTNEWS19 – Bertempat di Aula Wicaksana Laghawa Polres Pinrang Polda Sulsel, Satuan Unit Lalulintas Polres Pinrang yang menggandeng komunitas roda empat VES Community, komunitas roda dua NMAX, para mahasiswa dan siswa SMA Kabupaten Pinrang dalam kegiatan deklarasi anti knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis.”
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Kabag OPS Polres Pinrang Kompol Yusuf Badu yang didampingi Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Lukman beserta Kanit Regident Polres Pinrang Iptu Mulyadi.” (07/02/2024).
Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Lukman menjelaskan kepada para tamu juga undangan yang hadir bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa nyaman kepada pengendara lainnya di jalan saat berkendara bersama rekan, maupun keluarga dari gangguan kebisingan knalpot racing (brong) yang tidak sesuai spesifikasi teknis.”
AKP Lukman juga menjelaskan kepada masyarakat bahwa bukan hanya kebisingan yang dapat ditimbulkan dari knalpot racing ini, tapi bisa juga menjadi penyebab konflik sosial di masyarakat.”
AKP Lukman diakhir penjelasannya mengucapkan rasa terima kasih kepada para pengurus VES Community Pinrang, pengurus NMAX, para mahasiswa maupun adik adik dari siswa SMA Kabupaten Pinrang yang telah hadir di acara deklarasi ini.”
Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua dalam mewujudkan Kamtibmas maupun Kamseltibcarlantas di wilayah hukum Polres Pinrang.” Ucap Kasat Lantas.
Terpisah salah satu pengurus VES Community Pinrang, Umar mengatakan sangat berterima kasih kepada bapak Kasat Lantas Polres Pinrang AKP Lukman juga kepada bapak Kabag OPS Polres Pinrang Kompol Yusuf Badu atas undangan dan arahannya pada acara deklarasi anti knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis ini.”
Insya Allah kami dari pengurus VES Community Pinrang akan menyampaikan hal ini kepada masyarakat di wilayah kami masing – masing agar dapat mewujudkan Kamseltibcarlantas jelang pemilu tahun 2024 yang tak lama lagi di laksanakan.” Jelas Umma.
“Pengurus VES Community Pinrang akan selalu bersinergi bersama satuan unit lalulintas Polres Pinrang” Ujarnya mengakhiri (734).