Pasca Pelemparan Mobil di Posko Pasangan JADI, Andi Pallawagau Sambangi Rumah Korban

PINRANG, BESTNEWS – Loyalitas dan kebersamaan serta rasa kekeluargaan para militan maupun team pemenangan pasangan JADI baik dari kalangan masyarakat juga partai pengusung ramai – ramai menyambangi rumah korban pelemparan kendaraan roda empat di lokasi posko pasangan JADI Kecamatan Paleteang Pinrang.

Hal itu terlihat saat salah satu anggota DPRD Kabupaten Pinrang terpilih dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Andi Pallawagau menyambangi rumah korban pelemparan kendaraan roda empat milik sala satu koordinator pemenangan pasangan JADI.”

Setelah mendapat kabar dari beberapa teman seperjuangan, saya langsung berangkat kerumah korban HD untuk melihat kondisi pasca kejadian pelemparan yang terjadi beberapa hari lalu di posko pemenangan pasangan JADI untuk wilayah Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang.” Ungkap Andi Pallawagau kepada awak media (06/09/2024).

Kunjungan saya ini untuk memberikan dukungan dan semangat kepada korban agar tetap tegar menghadapi cobaan ini dan juga harus mengawal ketat kasus pelemparan kendaraan roda empat miliknya yang terparkir di halaman rumah lokasi posko pemenangan pasangan JADI.”

Agar pihak kepolisian mengusut tuntas dan mengungkap siapa dalang atau otak dari perbuatan tindak pidana ini.” Tegas Andi Pallawagau.

Andi Pallawagau juga berharap pihak kepolisian Polres Pinrang bisa secepatnya mengungkap pelaku dalam kasus ini.

Karena kasus ini sangat rentan dimana terjadi pada momen tahapan Pilkada Pinrang yang bisa saja berkepanjangan dan berimbas pada pelaksanaan pilkada Pinrang dimana oknum yang melakukan pelemparan itu sengaja menyerang salah satu posko pemenangan team dari pasangan JADI.” Jelasnya singkat (ML174).