Quick Respon, Personil Polsek Anggeraja Enrekang Dengan Cepat Mendatangi TKP Laka Lantas

ENREKANG, BestNews19.com – Personel Polsek Anggeraja Polres Enrekang khususnya yang piket siang yang di pimpin oleh Aiptu Taslim bersama 2 Orang Anggota Jaga segera datangi TKP laka lantas di Jalan Poros Enrekang – Toraja Desa Mampu Kecamatan Anggeraja Kabupaten Enrekang beberapa saat setelah mendapatkan laporan dari masyarakat, Senin (19/05/2020).

Begitu mendapatkan laporan dari warga, personel Polsek Anggeraja dengan cepat langsung mendatangi TKP dan segera membantu korban untuk dibawa ke Puskesmas. selain itu, unit penjagaan juga langsung menghubungi unit Laka lantas agar bisa segera datang dan melaksanakan te TPTKP .

Dari informasi yang didapat, kecelakaan kejadian terjadi saat Pengendara Mobil merk honda HR-V bergerak dari arah Kecamatan Alla (Utara) pada saat di jalan poros Racak Desa Mampu kendaraan Sopir tiba-tiba langsung mengambil jalur kanan berlawanan arah dalam kecepatan tinggi dan langsung menabrak 2 (dua) orang yang sedang duduk di depan Bengkel sehingga mengakibatkan 1 orang di tabrak terpental ke kanan luka dan pingsang di TKP sedangkan 1 orang korban dan 1 unit motor Merk Vision ikut terseret di bawah kolong Mobil sekitar ±6 Meter dari TKP mengakibatkan Korban terseret MD (Meninggal Dunia) di tempat.

Atas kejadian tersebut kedua korban di bawa ke puskesmas untuk mendapatkan pertolongan medis namun saat korban sampai di Puskesmas Anggeraja Korban Atas nama Muh. Adi Herdianto sudah meninggal Dunia saat sampai di Puskesmas Sedangkan korban atas nama Yakup Ahmad mengalami Luka dan mendapat perawatan medis dan Korban laka lantas MD diserahkan ke pada pihak keluraganya.

Dalam pernyataannya Kapolsek Anggeraja Polres Enrekang IPTU Lukman S.H., mengatakan bahwa “kejadian tersebut karena keadaan sopir dalam keadaan mengantuk”.

“Semoga kejadian serupa bisa menjadi pelajaran bagi warga masyarakat agar selalu lebih berhati-hati ketika berkendara sepeda motor di jalan raya”, ungkap Kapolsek (C13).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *