LEMBANG, BestNews19.com – Pengurus KPMP Cabang Lembang yang diketuai oleh Khairul, pada hari Kamis tanggal 10 September 2020 melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan kepada korban kebakaran rumah yang terjadi di Desa Rajang Pempangan Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang.
Pada kesempatan tersebut, Ketua KPMP Cabang Lembang, Khairul yang ditemui awak media, mengatakan turut merasakan apa yang di rasakan keluarga yang terkena bencana, Kamis (10/09/2020).
Ia mengatakan bahwa, bantuan yang kami berikan itu jangan dilihat dari berapa banyaknya, atau nilainya namun yang terpenting ada kebersamaan dan sikap peduli pengurus KPMP Cabang Lembang”.
Bantuan itu tersebut merupakan hasil dari kreatifitas teman – teman Pengurus KPMP Cabang lembang bersama warga yang turun ke jalan untuk menggalang dana”.
“Semoga bantuan ini sedikit mengurangi beban keluarga korban kebakaran, harapnya (C13).