PINRANG, BestNews19.com – Komandan Komando Distrik Militer 1404 Pinrang meminta anggota Forum Komunikasi putra Putri Purnawirawan (FKPPI) untuk tampil menjadi teladan ditengah tengah masyarakat.
Komandan Kodim1404 Letkol Arm Lukman Sasono SE, meminta untuk masa yang akan datang FKPPI kedepan mampu sebagai pelopor pengerak generasi muda dalam meningkatkan wawasan kebangsaan dan bela Negara demi terwujudnya kedaulatan Negara dan Bangsa”.

“Anggota FKPPI PC 1917 bisa menjadi contoh kepada masyarakat, jangan sampai anggota FKPPI tidak bisa di jadikan contoh”, Kamis (02/07/2020).
“Kata Lukman pada kegiatan pembinaan Keluarga Besar TNI (KBT) yang bertemakan “Aksi nyata bela Negara Keluarga TNI (KBT) di era kekinian di Pendopo Makodim 1404/Pinrang Jalan A. Makkulau No.1 Kelurahan Laleng Bata, Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang.
Hadir dalam kegiatan itu, Kasdim 1404/ Pinrang. Mayor Infateri Bakri S.sos, Pasi Intel Kodim 1404/Pinrang.Kapten Inf Syamsir Anwar, S. Ip., Pasi Ops Kodim 1404/Pinrang, Kapten Inf. Samsuddin, Pasi Ter Kodim 1404/Pinrang, Lettu Inf Abd Muin, Pasi Log Kodim 1404/Pinrang, Lettu Inf Nurdin Dan puluhan anggota FKPPI.
Lukman menambahkan, Anggota FKPPI untuk selalu ikut membantu program-program Pemerintah daerah maupun Pemerintah pusat dalam menciptakan situasi wilayah yang aman dan nyaman selama 24 jam, dan bisa berkolaborasi dengan kegiatan TNI mulai dari karya bakti dan bakti sosial.

“FKPPI PC 1917 harus selalu mengutamakan kekompakan, rukun dan solid karena FKPPI PC 1917 merupakan satu darah anak prajurit TNI, oleh karena itu sebagai putra putri TNI, FKPPI harus mampu menjadi pelopor pembangunan dimasa yang akan datang”.
Para Anggota FKPPI berjanji,menjadi generasi penerus bangsa, aktif menjaga dan memupuk rasa nasionalisme, wawasan kebangsaan dan belanegara demi tegaknya NKRI dan kejayaan bangsa Indonesia (Dia).